Tirta Raharja Gelar Undian Promo Okto Berhadiah Bagi Pelanggan Baru
POSJAYANEWS - Perumda Air Minum Tirta Raharja mengadakan Promo Okto Berhadiah Tahun 2025 bagi calon pelanggan baru berupa hadiah promosi menarik, seperti Laptop, Handphone dan hadiah lainnya, khusus bagi pelanggan yang telah membayar pemasangan baru bulan Oktober 2025 di Jl. Kol. Masturi Km.3 Kelurahan Cipageran, Kota Cimahi, Selasa (07/10/2025).
Sekretaris PDAM Tirta Raharja, Toni Solihin Rezanaser, S.Sos.,MM. mengatakan, promo Okto Berhadiah ini berlaku mulai 01 Oktober hingga 30 Oktober 2025 bagi pelanggan baru yang telah melunasi pembayaran biaya pemasangan instalasi air bersih.
"Undian hadiah yang disediakan untuk promo Okto Berhadiah ada beragam produk hadiah bagi pelanggan baru, dan ini merupakan program pokok menjelang akhir tahun 2025," katanya.
Pelanggan baru, katanya, yang sudah membayar biaya pemasangan berhak mengikuti Undian berhadiah promo Okto Berhadiah Tahun 2025 ini.
"Pengundian promo Okto Berhadiah ini diundi oleh penyelenggara PDAM Tirta Raharja pada bulan November 2025 mendatang, dan program ini diharapkan dapat merangsang minat warga masyarakat untuk dapatkan air yang berkwalitas dan higienis," jelasnya.
Kedepannya, kata Toni, kegiatan silahturahim dengan Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kota Cimahi, nantinya akan terjalin bentuk kerja sama atau kemitraan di masa yang akan datang.
"Kerja sama ini, jangan dilihat dari apakah Tirta Raharja itu milik Kab. Bandung, Kota Bandung, Kota Cimahi atau Kabupaten Bandung Barat, yang penting semua itu adalah milik warga masyarakat," tegasnya.
Ketua PWI Kota Cimahi, Ganda Tampubolon menambahkan, harapan kedepannya kolaborasi ini bisa dijalin bentuk kemitraan dalam bentuk publikasi dari kegiatan aktifitas ruang lingkup kinerja PDAM Tirta Raharja.
"Semoga kedepannya, PWI Kota Cimahi bisa menjadi corong publikasi dari PDAM Tirta Raharja, dan bisa terjalin hubungan symbiosis mutualisme nantinya," pungkasnya. (maruli/prabu)





Posting Komentar